| Little star in the sky |

Name: URL:

Filosofi Bunga Dandelion
Sabtu, 27 September 2014 • 19.18 • 0 comments
Bunga Dandelion atau yang biasa dikenal dengan sebutan Bunga Randa Tapak masih termasuk dalam genus Taraxacum dari family Asteraceae. Bunga Dandelion sendiri berasal dari benua Eropa dan Asia. Bunga Dandelion dapat hidup disegala tempat, dimanapun angin yang membawa benih Dandelion berhenti, disitulah Dandelion akan tumbuh. Secara fisik, Dandelion tidak menarik. Mungkin karena bentuknya yang aneh dengan tangkai yang kelihatannya rapuh. Namun Dandelion sebenarnya banyak mengajarkan kepada manusia (bagi yang mengerti) tentang arti hidup sesungguhnya. Saya akan menjelaskan sedikit makna kehidupan yang dapat kita contoh dari Bunga Dandelion.

Bunga dandelion dengan tangkainya yang kecil dan sederhana dapat tumbuh di mana saja, tergantung dimana benihnya jatuh. Serpihan-serpihan kecil bunganya yang ringan akan terbang terbawa angin dan menyebar kemana pun ia mau, yang akhirnya akan tumbuh menjadi bunga baru di tempat ia jatuh dan membawa kehidupan baru.

Bunga dandelion, terlihat sangat rapuh, namun sangat kuat, sangat indah, dan memiliki arti yang dalam. Kuat menentang angin, terbang tinggi dan menjelajah angkasa, dan akhirnya hingga di suatu tempat untuk tumbuh menjadi kehidupan baru.

Ya, itulah inti dari kehidupan bunga dandelion yang menyimpan arti yang cukup dalam. Terbang tinggi dan menjelajah angkasa, maksudnya tetap berusaha untuk mengejar dan menggapai cita-cita kita yang mungkin akan berbatu-batu jalannya, namun tidak berhenti untuk mengejar cita-cita tersebut. Jatuh di suatu tempat dan membawa kehidupan baru maksudnya, perbaikilah kondisi lingkungan dimana pun kita berada, bawalah kebahagiaan dimanapun kita berada.



{---------------------------------}


    Suatu hari, Peri Flora melihat ada sesuatu yang terbang berwarna putih. Karena penasaran, ia pun menangkpanya. Hap ... 


Peri Flora : Kamu siapa? Mengapa kamu begitu kecil? Aku pun tak berasa menangkapmu.

Dandelion : Aku ini benih bunga Dandelion. Tubuhku memang kecil, dan sangat ringan.

Peri Flora : Wah, kamu berani, ya, terbang sendirian..

Dandelion : Ah.. terbang bagiku sudah biasa, Peri. Hembusan angin bisa membawaku ke mana saja mereka mau. Tubuhku terlalu kecil untuk melawan angin.

Peri Flora : O, lalu di mana bungamu?

Dandelion :Mari kutunjukkan di mana bungaku. Akan kuperlihatkan juga teman-temanku. Mereka semua masih bertahan, sebelum akhirnya tertiup angin.

Akhirnya, Peri Flora pun diajak untuk melihat bunga Dandelion sesungguhnya…

Peri Flora : Wah… indah sekali. Seperti bola-bola kapas, yah!

Dandelion : Eits, itu bukan bunga Dandelion, Peri. Yang seperti bola kapas itu hanya benih Dandelion, seperti aku ini!Kalau bunga kami, berwarna kuning.

Peri Flora : Memangnya kamu berasal dari mana, sih ?

Dandelion : Aku berasal dari Asia dan Eropa. Namun karena penyebaran benih Dandelion melalui angin, jadi sekarang kami sudah ada di mana-mana. Kami juga suka dibilang tumbuhan liar. Karena, di mana benih Dandelion jatuh dan mengering, di situlah akan tumbuh bunga Dandelion.

Peri Flora : O iya, katanya bunga Dandelion bisa mengajarkan arti kehidupan, yah? Bagaimana ceritanya ?

Dandelion : Sebenarnya bukan bunga Dandelion, tetapi benihnya. Lihatlah kami. Meskipun kami kecil, tetapi kami berani untuk terbang tinggi dan membawa kehidupan baru di tempat lain. Begitu pun manusia. Jangan suka berkecil hati. Tetapi harus berani menghadapi segala rintangan.

Peri Flora : Wah, bunga Dandelion memang hebat!


           Jadi, kita jangan takut untuk ber mimpi menjadi yang apa yang di inginkan, setinggi mungkin. jika kita berusaha maka kita akan mendapatkan benihnya. Semangat! :)

 Nahhh... berikut beberapa foto bunga dandelion dan benih bunga dandelion... :D


                          Nahh yang warnanya kuning ini adalah bunga dandelion yang sudah mekar.. :)
  


                 Nah kalau yang berwarna putih seperti bola kapas ini adalah benih bunga dandelion :)

 


Kalau benih bunga dandelion ditiup akan berterbangan seperti butiran-butiran salju, cantik ya.. :)



Oiya masih ada lagi nih foto bunga dandelionnya, nihh.. kalau bunga dandelion tumbuh banyak di padang rumput yang subur jadi cantik lohhh..






Sumber : http://qurrotaayunin39.blogspot.com/2014/02/filosofi-bunga-dandelion.html 

Label:



PASTFUTURE
The star owner
Hello all.. Welcome to my diary online. Please don't copy anything in here. And if you open my diary online once, keep always open it and don't forget to give your comments about my story in my life. Thank you.. ^^

TALKIE TALKING

" Srikandi Stella Duce 1 Yogyakarta '16 "

FOLLOW


UPDATE STATUS

>
date : NOW
at:10 am


>>
date : 12/12/12
at: 12pm


>> cinderella arrived
date: 1/1/2190
at: 13.12pm

BLOG ARCHIVE;

  • Keep Holding On
  • Just want to share
  • Because It’s not easy
  • Believe, It’s true!
  • The truth...
  • Curhat ♥
  • Aku cinta kamu. Sekarang. Mudah-mudahan sampai nanti.
  • WELCOME BACK STECE!!!
  • Random post
  • Tour ArtJog’14 di Taman Budaya Yogyakarta